Cara Meggunakan Software LLF (Low Level Format) Pada Hardisk



Cara Meggunakan Software LLF (Low Level Format) Pada Hardisk


Low level format atau biasa disingkat LLF pada hardisk bisa anda lakukan jika anda mendapati hardisk anda sedang mengalami masalah sebelum masalah kerusakan pada hardisk anda semakin merembet dan menjadi kerusakan yang serius. Nah pada kesempatan kali ini saya akan mencoba share tentang cara melakukan low level format pada hardis yang rusak dengan menggunakan HDD guru versi 4.25.
Low level format pada hardisk adalah level terendah pemformatan hardisk yang akan membuat hardisk bersih dari segala data dan juga partisi dimana keadaannya akan seperti ketika anda baru membelinya. Jadi sangat disarankan simpanlah data anda yang terdapat pada hardisk yang akan di LLF ke media penyimpanan yang lain karena LLF akan menghapus semua data dan partisi yang ada.

Low level format juga bisa digunakan pada hardisk yang mengalami kerusakan akibat bad sector, jika bad sector pada hardisk tersebut belum begitu parah atau merupakan kerusakan logic bukan kerusakan fisik hardisk.
Baiklah sahabat sekalian berikut cara melakukan low level format pada hardisk yang rusak atau pada hardisk yang bermasalah dengan menggunakan tool gratis bernama HDD Guru versi 4.25 sebelum anda memulainya pasanglah hardisk anda yang mengalami masalah sebagai slave pada komputer yang telah terinstall HDD Guru versi 4.25.
  • Jika anda belum memilikinya silahkan download melalui website resminya atau anda bisa klik disini
  • Install softwarenya sampai selesai dan bukalah applikasinya
  • Ketika anda membuka HDD guru pilihlah continue for free
hdd guru 4.25
  • Pada device selection pilihlah hardisk anda yang akan di LLF
  • Pilih menu tab low level format dan klik tombol format this device
beginning format with hdd guru 4.25
  • Proses pemformatan akan segera berlangsung
  • Tunggulah sampai selesai 100%
formating hdd with llf
Waktu yang diperlukan untuk memformat hardisk anda tergantung seberapa besar kapasitas hardisk yang anda format dengan kecepatan rata-rata 50 MB/S. sebagai contoh saya memformat hardisk saya dengan kapasitas 500 GB diperlukan waktu hampir 3 jam untuk menyelesaikan low level format.
Dengan HDD Guru versi 4.25 terbaru anda juga bisa melakukan low level format  pada media penyimpanan yang lain seperti HDD External, flashdiskMemori card atau MMC dengan menggunakan bantuan card reader.
Demikian tutorial saya tentang cara melakukan low level format (LLF) pada hardiskdengan menggunakan software HDD Guru versi 4.25, semoga bermanfaat bagi kita semua.
Sumber : http://paperkomputer.blogspot.com/2013/03/cara-melakukan-low-level-format-llf.html
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar