Chip Prosesor Samsung Mongoose bakal Berikan Peningkatan Performa hingga 45 Persen

Samsung terus berusaha untuk meningkatkan dan memperbaiki kinerja dari produk yang dibuatnya. Dan meski saat ini mereka telah mempunyai chip prosesor Exynos 7420 yang dibangun dengan core Cortex A57 dan A53, perusahaan asal Korea Selatan itu terus melakukan inovasi. Bahkan kini mereka dikabarkan tengah menyiapkan prosesor dengan core yang telah dimodifikasi dan mempunyai kode nama Mongoose.
Chip Samsung Mongoose ini dikabarkan mempunyai arsitektur yang sepenuhnya berbeda dengan Exynos 7420. Dan chip modifikasi Samsung itu pun dikabarkan bakal mempunyai performa sebesar 45 persen lebih tinggi untuk setiap core-nya. Selain itu, chip Samsung Mongoose itu hadir dengan teknologi 64-bit dan mempunyai kecepatan hingga 2,3GHz. Tak hanya itu, chip Mongoose juga bakal mempunyai manajemen pengaturan panas yang lebih baik dan dibangun menggunakan teknologi FinFET 14nm.
samsung-exynos-7-octa
Dengan begitu, pada saat chip prosesor ini telah dipasarkan, Samsung tak akan mengalami permasalahan yang dialami oleh Qualcomm dengan Snapdragon 810 miliknya. Seperti diketahui, chip terbaru dari Qualcomm itu tengah mempunyai permasalahan terkait overheating. Dan bahkan pihak Samsung pun saat ini dikabarkan tengah melakukan pengujian terhadap chip prosesor Monggose pertama yang kemungkinan disebut dengan nama Exynos M1.

sumber:http://www.beritateknologi.com/chip-prosesor-samsung-mongoose-bakal-berikan-peningkatan-performa-hingga-45-persen/
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar